Judul : Dalang Wayang Kulit dari Wonogiri Jawa Tengah - Ki Mudo Kastomo
link : Dalang Wayang Kulit dari Wonogiri Jawa Tengah - Ki Mudo Kastomo
Dalang Wayang Kulit dari Wonogiri Jawa Tengah - Ki Mudo Kastomo
Dalang dalam dunia seni pewayangan adalah pemain utama atau seseorang yang memiliki kemampuan khusus memainkan Wayang yang terbuat dari kulit kerbau atau kulit sapi. Selain dalang, dalam pagelaran wayang kulit akan diiringi instrumen gamelan tentunya, Penabuh atau pengrawit gamelan biasa disebut niyaga / nayaga, di jawa sendiri biasanya diucap dengan panggilan "yogo". Ada juga Sinden yang melantunkan sebuah lagu atau gending jawa sebagai pelangkap pagelaran wayang kulit.
Seperangkat gamelan terdiri dari :
- Kendang
- Bonang (Laras slendro, Laras Pelog)
- Bonang Penerus (Laras slendro, Laras Pelog)
- Demung (Laras slendro, Laras Pelog)
- Saron (Laras slendro, Laras Pelog)
- Peking (Laras slendro, Laras Pelog)
- Kenong & Kethuk
- Slenthem (Laras slendro, Laras Pelog)
- Slinthi (Laras slendro, Laras Pelog)
- Gender (Laras slendro, Laras Pelog)
- Gender penerus (Laras slendro, Laras Pelog)
- Kempul
- Gambang (Laras slendro, Laras Pelog)
- Rebab
- Siter
- Suling
- Gong
Sebagian besar dalang pada jaman dahulu berasal dari keturunan atau turun temurun. Tapi di era sekarang Dalang Wayang Kulit bisa berasal dari kalangan mana saja, apalagi banyak sekali sanggar - sanggar seni yang mengajarkan seni pedalangan dan seni karawitan, ada juga SMK dan Perguruan tinggi dengan jurusan seni karawitan dan seni pedalangan. Pada Sekolah Menengah kenjuruan disebut dengan SMKI ( Sekolah Menengah Karawitan Indonesia) dan untuk perguruan tinggi disebut ISI (Institut Seni Indonesia). Untuk daerah solo dan Yogyakarta ada SMKN 8 SURAKARTA dan SMK Negeri 1 Kasihan.
Di daerah Wonogiri Jawa Tengah, ada seorang dalang yang terkenal yang bukan hanya di pulau jawa saja, bahkan pernah menggelar pagelaran wayang kulit di pulau sumatera tepatnya di Kecamatan Airmolek, Kabupaten Indragiri Hulu. Adalah Ki Mudo Kastomo, Dalang kondang asal Bulukerto, Kabupaten Wonogiri, Jawa tengah.
Dikutip dari http://www.riaubook.com/ tepatnya pada postingan berikut ini
http://www.riaubook.com/berita/20423/youtube-play.com
Untuk info lebih lanjut bisa hubungi langsung Ki Mudo Kastomo
CP : +62 813-2793-5100
Demikianlah Artikel Dalang Wayang Kulit dari Wonogiri Jawa Tengah - Ki Mudo Kastomo
Anda sekarang membaca artikel Dalang Wayang Kulit dari Wonogiri Jawa Tengah - Ki Mudo Kastomo dengan alamat link https://re-plye2021-1.blogspot.com/2021/01/dalang-wayang-kulit-dari-wonogiri-jawa.html
Posting Komentar
Posting Komentar